Kanalsulawesi.com, Bolsel – Sekda Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Marzanzius Arvan Ohy, S.STP, M.Si, bersama Direktur RSUD dan jajaran menggelar rapat evaluasi pembangunan rumah sakit.
Rapat evaluasi pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bolsel digelar di ruang rapat Rumah sakit, Selasa (14/01/2024).
Marzanzius Arvan Ohy menyampaikan, rapat ini digelar untuk mematangkan pembangunan Rumah sakit dari tipe D ke C yang akan di bangun tahun 2025 ini.
“Kita patut bersyukur berkat dukungan Pak Bupati dan Wakil Bupati, RSUD Bolsel pada tahun 2025 mendapatkan anggaran DAK 175 Miliar untuk pembangunan rumah sakit,” ujarnya.
Lanjutnya, rapat ini digelar untuk membahas terkait teknis dan langkah-langkah persiapan metode pelaksanaan pembangunan nantinya.
“Jadi tadi telah diperlihatkan denah rumah sakit yang akan dibangun, karena proses pembangunan awal berada di depan RSUD jadi UGD sementara waktu di pindahkan dibelakang,” jelas Sekda Bolsel.
Sementara itu, Direktur RSUD Bolsel dr Sadly Mokodongan mengatakan, bahwa rencana pembangunan rumah sakit tahun 2025 ini menggunakan metode rancang bangun.
“Tidak seperti metode konvensional biasanya, maknanya perlu dipersiapkan dengan betul-betul matang terkait dengan pembangunan ini karena merupakan metode yang baru,” ungkapnya.
Menurutnya, bahwa dengan metode yang baru ini kita semua masih perlu banyak belajar maka banyak pihak yang dilibatkan.
“Mulai dari bidang PBJ, Inspektorat, Bagian Hukum dan tenaga ahli lainnya yang turut serta dalam proses pembangunan,” kata Direktur RSUD.
dr Sadly Mokodongan berharap, pembangunan rumah sakit Bolsel ini bisa selesai pada tahun 2025 ini sesuai target.
“Dari kementerian sendiri juga meminta ini harus selesai pada tahun ini, mengingat anggaran yang diberikan cukup banyak,” pungkasnya.