Kanalsulawesi.com – Bolsel Ramadhan Fest (BRF) tahun 2025 yang digelar di alun-alun Molibagu cukup meriah dengan bagi-bagi Doorprize dari PLN ULP Molibagu.
Kegiatan yang digelar selama 20 hari ini, menjadi tempat nongkrong untuk menghabiskan malam bagi masyarakat Bolaang Mongondow Selatan.
BRF menghadirkan para pelaku UMKM serta didukung oleh berbagai sponsor salah satunya PLN, yang menarik pada Sabtu (08/03/2024) malam ada puluhan doorprize yang di sediakan oleh PLN.
Manager PLN Molibagu, Oxel Frans menyampaikan, bahwa ini salah satu bentuk dukungan PLN kepada seluruh pelaku UMKM denganikut serta memeriahkan dan berbagi kepada masyarakat dengan memberikan hadiah kepada pelanggan.
“Doorprize yang diberikan pasti mengandung dengan listrik. Dari teko listrik, kompor listrik dan Token listrik,” ujarnya.
Lanjutnya, sementara untuk pertanyaan masih seputar pelayanan PLN dan penyebab-penyebab terjadi gangguan tanpa terencana, yang juga dimanfaatkan sebagai sarana untuk sosialisasi dengan pelanggan PLN.
“Pihaknya juga meminta kepada pengunjung yang ingin menjawab harus memiliki aplikasi PLN Mobile,” kata Manager PLN Molibagu.
Oxel Mengungkapkan, bahwa pihaknya hadir di BRF 2025 untuk mempererat koordinasi dan komunikasi dengan Forkompinda serta melakukan silahturahmi.
“Pihaknya juga melakukan sosialisasi kepada masyarakat soal program promo dari PLN, Program Rekrutment Bersama BUMN, bahkan sosialisasi penyebab listrik padam karena alam maupun karena ranting/pelepah pohon produksi warga yang berada didekat tiang listrik,” pungkasnya.